Ketua DPRD Sukabumi Apresiasi Festival Pencak Silat Kapolres Cup 2025

BERITA, DPRD229 views

JENDELAINFORMASIONLINE.com – Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali, menghadiri penutupan Festival Pencak Silat Kapolres Sukabumi Cup I 2025 di GOR Venue Tinju Palabuhanratu, Minggu (2/2/2025). Ia menilai ajang ini sebagai pencapaian penting dalam mempererat kebersamaan masyarakat melalui seni bela diri tradisional.

Dalam sambutannya, Budi mengapresiasi Kapolres Sukabumi atas inisiatif penyelenggaraan festival ini. Menurutnya, selain menjadi hiburan, kegiatan tersebut juga berperan dalam melestarikan warisan budaya pencak silat di daerah.

“Kegiatan ini luar biasa karena mampu menyatukan masyarakat se-Kabupaten Sukabumi,” ujar Budi, Senin (3/2/2025).

Lebih lanjut, ia berharap festival ini menjadi agenda berkelanjutan dan dapat menjadi ajang seleksi atlet menuju Babak Kualifikasi (BK) Porda 2025. Budi juga menegaskan pentingnya mempertahankan pencak silat sebagai bagian dari identitas budaya lokal.

Sebagai bentuk apresiasi, Ketua DPRD Sukabumi mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Sukabumi atas terselenggaranya festival ini dan mendorong agar kegiatan serupa terus diadakan di masa mendatang.

Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed